Vaksin II SD Pertiwi Makassar
- Kamis, 07 April 2022
- Administrator
- 4 komentar

SD Pertiwi Makassar kembali menyelenggarakan vaksinasi ke-2 untuk murid-muridnya. Kegiatan vaksinasi ini dilakukan oleh tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Kassi-kassi Kec Rapocini. Sebanyak kurang lebih 150 murid dari kelas 1-6 ikut dalam kegiatan yang dilakukan pada Rabu, 23 Maret 2022 ini.
Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto bersama Kapolda Sulsel Irjen Pol. Nana Sudjana pun turut menghadiri launching Road Show Vaksinasi Covid 19 untuk anak usia 6 -11 tahun di SD Kristen Hati Kudus dan SD Santo Yosep, Kamis (3/2/2022). Danny sapaannya mengatakan vaksinasi anak ini akan terus dilaksanakan hingga mencapai target. Apalagi saat ini pembelajaran tatap muka (PTM) di Makassar sudah berjalan 100 persen. "Hari ini saja ada 10 tempat serentak di seluruh sekolah-sekolah di Makassar," ungkapnya
Sebelum divaksinasi, peserta yang kebanyakan berusia 6 sampai 11 tahun itu, mesti mengikuti prosedur pemeriksaan yang sudah dibuat Tim. Dimulai dari pemeriksaan cek suhu tubuh meja pra registrasi, lalu ke meja 1 yang bertugas melakukan skrining dan vaksinasi, selanjutnya ke meja 2, untuk dilakukan pencatatan dan observasi.
Reaksi anak-anak yang sudah ikut vaksinasi sebelumnya dan yang baru pertama ikut memang beda. Untuk anak-anak yang baru pertama kali mengikuti vaksinasi, mereka saling bertanya tentang apakah dia merasakan sakit atau tidak pada temannya. Sambil memegang lengan bekas suntiknya, setelah di suntik siswa merasa lega dan senang pula karena dari piha sekolah telah menyediaan bingisan Bodybag seperti halnya divaksin pertama yang beri minuman, snak krupuk, alat tulis dan lainnya
Hasliah,S.Pd.,M.Pd yang merupakan kelapa sekolah, mengemukakan bahwa anak-anak yang ikut vaksin mesti dipastikan bahwa dia didampingi orang tuanya. Juga dipastikan bahwa anak itu sehat. Bahkan dia mengaku mendampingi beberapa anak yang guru wali kelasnya sedang ikut kegiatan demi kelancaran jalannya vaksinasi.
Guru-guru yang hadir di lokasi kegiatan vaksinasi juga terlihat sibuk membantu murid-muridnya. Mereka tak lagi ikut vaksinasi karena sudah lengkap vaksinasinya, yakni sudah ikut tahap ketiga (booster).
Akhir kata semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT,,,amin dan irus ini segera hilang dan kita bisa sekolah tatap muka seperti biasa dan tetap jaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan dengan baik. terima kasih wassslam
Editor : Muh.Ruslam Said
4 Komentar
"vakksin 2"
"Sehat selalu dalam lindungan Allah SWT. Amin"
"Sehat selalu dalam lindungan Allah SWT. Amin"